Jadwal Sholat
Selasa, 20/01/2026
Sekarang warga bisa mengajukan Surat Dari Rumah lewat website desa. Tidak perlu antre di kantor desa, cukup isi formulir online dan surat akan diproses dengan cepat.
Mendukung kesejahteraan warga melalui pendidikan dan infrastruktur.
Assalamuโalaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Segala puji dan syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT atas limpahan rahmat, taufik, dan hidayah-Nya, sehingga kita semua senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan, serta kesempatan untuk terus berkhidmat dalam membangun dan memajukan Desa Taman Ayu yang kita cintai bersama.
Sebagai Kepala Desa Taman Ayu, bersama seluruh perangkat desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD), kami berkomitmen untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang jujur, transparan, dan berorientasi pada pelayanan publik yang prima. Kami juga terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur, pemberdayaan ekonomi, serta penguatan sektor pertanian dan peternakan yang menjadi potensi unggulan wilayah kita.
Kehadiran website resmi Desa Taman Ayu ini merupakan wujud nyata komitmen kami dalam mewujudkan keterbukaan informasi publik. Melalui platform ini, kami berharap masyarakat dapat dengan mudah mengakses berbagai informasi tentang program, kegiatan, dan pelayanan desa, serta berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan.
Mari kita terus tingkatkan semangat kebersamaan, gotong royong, dan partisipasi masyarakat dalam setiap langkah pembangunan. Dengan izin Allah SWT dan kerja sama seluruh elemen masyarakat, insya Allah kita mampu mewujudkan Desa Taman Ayu yang Mandiri, Religius, Sejahtera, dan Amanah.
Penduduk
Dusun
Laki-Laki
Perempuan
© 2026 Pemdes Taman Ayu Lombok Barat